Cara Mengganti Tanggal Lahir di TikTok: Mudah, Cepat, Lengkap

Cara Mengganti Tanggal Lahir di TikTok

Saat menggunakan TikTok, Anda harus memasukkan tanggal lahir untuk menggunakan sejumlah fitur. Hal itu perlu guna memastikan bahwa Anda telah cukup umur. Namun, ada kalanya Anda mesti tahu cara mengganti tanggal lahir di TikTok, terutama jika sebelumnya Anda membuat pengaturan yang tidak sesuai.

Berikut ini adalah beberapa langkah yang bisa Anda ikuti untuk mengubah tanggal lahir di akun TikTok Anda. Simak caranya.

Kenapa Harus Mengganti Tanggal Lahir?

Seperti yang telah dijelaskan, TikTok memiliki sejumlah fitur yang diperuntukkan khusus bagi yang telah mencukupi umur. Nah, jika usia Anda belum mencapai batas tersebut, maka fitur tersebut tidak bisa Anda gunakan.

Syarat usia bagi pengguna TikTok sebenarnya adalah 13 tahun. Namun, untuk menggunakan beberapa fitur tertentu di TikTok, Anda setidaknya telah berusia 16 tahun. Beberapa fitur tersebut, di antaranya adalah mengirim dan menerima pesan langsung serta mengizinkan pengguna lain mengunduh videonya.

Maka dari itu, jika usia Anda belum cukup, maka Anda mau tidak mau harus mengganti tanggal lahir di TikTok. Pengubahan tanggal lahir itu bisa dengan tahunnya saja, atau mengubah tanggal dan bulannya sekaligus.

Apa lagi, jika Anda ingin menggunakan TikTok Shop, maka Anda harus berusia minimal 18 tahun untuk bisa transaksi. TikTok mensyaratkan usia tersebut untuk memastikan pengguna sudah layak untuk melakukan transaksi melalui platform tersebut.

Sayangnya, ketika pertama kali mendaftar TikTok, sering kali ada pengguna yang lupa mencantumkan tanggal lahirnya. Selain itu, ada juga yang mencantumkan tanggal lahir tidak sesuai, sehingga ternyata usianya tidak cukup untuk menggunakan sejumlah fitur.

Dengan alasan tersebut, maka tidak heran banyak yang mencari cara mengganti tanggal lahir di TikTok. Alasannya jelas, mereka ingin menyesuaikan data diri tersebut untuk dapat mengakses fitur-fitur TikTok secara keseluruhan.

Cara Mengganti Tanggal Lahir di TikTok

Jika Anda termasuk di antara yang salah menuliskan tanggal lahir, atau ingin menyesuaikan usia berbagai keperluan, ikuti langkah berikut. Anda dapat mengubah tanggal lahir di TikTok pada menu yang telah tersedia sesuai dengan prosedur yang ada.

Ketika hendak mengganti tanggal lahir di TikTok, Anda harus masuk pada menu profil akun TikTok. Pada profil, Anda bisa melakukan pengaturan dengan mengklik menu Pengaturan dan Privasi. Setelahnya, pilih fitur Informasi Akun, lalu ketuk Tanggal Lahir untuk mengubah tanggal lahir di TikTok Anda.

Pada menu tersebut, sebenarnya Anda sudah bisa mengganti tanggal lahir sesuai dengan keinginan. Selanjutnya, konfirmasi keabsahan informasi tersebut dengan tekan OK. Tunggu beberapa saat, maka tanggal lahir Anda di TikTok akan berubah.

Namun, untuk saat ini, cara itu tidak sepenuhnya berhasil karena TikTok menerapkan aturan baru. Terutama bagi Anda yang menggunakan TikTok paling update, pihak developer tidak menyediakan fitur untuk mengubah umur di TikTok.

Lalu, bagaimana jika Anda terlanjur mengatur umur di bawah 18 tahun? Tenang saja, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengganti tanggal lahir di TikTok versi terbaru. Simak penjelasan berikut!

1. Mengubah tanggal lahir di TikTok versi terbaru

Tak perlu khawatir jika Anda terlanjur mendaftarkan akun TikTok dengan usia di bawah 18 tahun. Ikuti langkah-langkah berikut jika Anda ingin mengubah tanggal lahir di TikTok versi terbaru:

Akan tetapi, untuk melakukan penyesuaian dengan cara ini, Anda harus menyiapkan bukti validasi lengkap. Tujuannya, agar pihak TikTok dapat memastikan identitas Anda, termasuk usia dan tanggal lahir.

2. Mengganti tanggal lahir di TikTok dengan akun Google

Jika melaporkan masalah pada TikTok Anda rasa terlalu lama, Anda bisa menggunakan alternatif lain untuk mengubah tanggal lahir. Langkah mengganti tanggal lahir di TikTok ini bisa Anda lakukan melalui akun Google yang Anda daftarkan pada TikTok.

Anda cukup mengubah tanggal lahir pada akun Google sehingga umur sesuai dengan kebutuhan Anda. Setelah selesai, Anda tinggal melaporkannya ke pihak TikTok.

3. Mengubah tanggal lahir di TikTok dengan hapus akun

Cara terakhir yang bisa Anda lakukan untuk mengganti tanggal lahir di TikTok adalah dengan menghapus akun yang lama. Jika sudah, buatlah akun baru dengan tanggal lahir yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Demikianlah beberapa cara mengganti tanggal lahir di Tiktok yang bisa Anda lakukan dengan mudah. Kini Anda bisa menggunakan berbagai fitur menarik lainnya di TikTok dengan umur yang disesuaikan.

Exit mobile version